Pasti Banyak Yang Belum Tahu Siapa Pembuat Patung Suro Boyo Bagaimana Kondisinya Sekarang

                                                         Patung Suro Boyo
Patung Suro (hiu) dan Boyo (buaya) di depan Kebun Binatang Surabaya begitu ikonik. Patung tersebut sudah menjadi bagian identitas Surabaya. Hampir setiap orang yang berkunjung ke Surabaya menyempatkan diri untuk mampir dan berfoto di depan patung tersebut.
Meski begitu, tak banyak yang tahu siapa seniman yang membuatnya. Bahkan, sangat jarang ditemukan catatan tentang nama pembuatnya. Dan, seniman pembuat patung tersebut itu adalah Sigit Margono.
Nah, menjelang senja Selasa (12/7), sang pembuat patung Suro dan Boyo itu tutup usia. Sigit meninggal di Malang. ”Telah meninggal dunia seniman pembuat patung Suroboyo, ikon kota Surabaya yang berada di depan kebun binatang (Surabaya),” begitu kabar dari Henri Nurcahyo, budayawan Surabaya.
Setelah disemayamkan semalam di rumah duka di Jalan Gajayana, Malang, jenazah Sigit kemudian dibawa ke Tuban. Rabu siang (13/7), jenazah dosen Sekolah Tinggi Kesenian Wilwatikta Surabaya itu dikebumikan di pemakaman Citrosoma Bejagung yang terletak di Jalan Hayam Wuruk, Tuban.
Sigit meninggal setelah lama bergelut dengan sakitnya. ”Sebelumnya beliau sudah stroke 2,5 tahun,” terang Anti, salah satu anggota keluarganya. Sebelum terserang stroke, Sigit divonis menderita diabetes.
Selamat jalan Sigit. Karyamu (patung Suro dan Boyo) akan abadi dan selalu dinikmati.

Sumber: Jawa Pos

Comments

Popular posts from this blog

Call Center Oto 24 jam bebas pulsa

Call center bank UOB kartu kredit bebas pulsa

Jasa gentun solo surakarta murah